Cara Membuat Bakso Aci Kenyal, Sajian Pedas dan Berkuah untuk Cuaca Berangin

Cara Membuat Bakso Aci Kenyal, Sajian Pedas dan Berkuah untuk Cuaca Berangin


Cara Membuat Bakso Aci Kenyal, Sajian Pedas dan Berkuah untuk Cuaca Berangin Ilustrasi bakso aci. ©Cookpad/nHnCook/HikmaH
Merdeka.com - Hujan-hujan enaknya makan sajian berkuah hangat. Kalau bosan dengan variasi bakso yang biasa, coba bakso aci yang tak kalah nikmat. Pakai tambahan pilus cikur atau pilus biasa agar semakin kaya tekstur di mulut.
Berikut ini kami sajikan cara membuat bakso aci sederhana dan ekonomis. Kuah bisa dimodifikasi dengan cabai atau lebih banyak perasan jeruk nipis.

Resep Bakso Aci Ekonomis


Ilustrasi bakso aci Cookpad/nHnCook/HikmaH
Bahan (untuk 1 porsi):

  • 4 sendok makan tepung tapioka
  • 2 sendok makan tepung terigu serbaguna
  • 2 buah tahu belah 2
  • 4 siung bawang putih,haluskan
  • 1 sendok teh kaldu bubuk (opsional)
  • 100 ml air
Bumbu halus kuah:
  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 5 buah cabai rawit merah
  • garam secukupnya
  • gula secukupnya
Pelengkap:
  • 1 buah jeruk limau
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • pilus cikur (opsional)
Cara membuat:
  1. Panaskan air, kemudian bumbui dengan bawang putih halus, garam, dan kaldu bubuk sampai mendidih.
  2. Campur tepung tapioka dan tepung terigu. Tuangi air rabusan bawang putih yang sudah dibuat tadi sedikit demi sedikit sampai menjadi adonan yang bisa dibentuk dengan tangan. Bentuk menjadi bulatan atau bakso lonjong. Ambil tahu dan keruk bagian tengahnya, lalu isi dengan sisa adonan aci.
  3. Siapkan minyak goreng dalam jumlah banyak. Masukkan sebagian adonan yang telah dibentuk ke dalam minyak dingin, lalu nyalakan api besar. Goreng hingga matang, lalu angkat dan sisihkan.
  4. Proses bahan-bahan bumbu halus, kemudian panaskan air secukupnya untuk membuat kuah. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai harum, kemudian masukkan ke dalam rebusan kuah.
  5. Masukan sisa adonan bakso aci yang belum digoreng dan bakso tahu ke dalam kuah. Masak sampai mengambang, kemudian angkat dan sajikan.
sumber klik disini

0 komentar:

Copyright © 2013 Kumpulan Materi